IN MEMORIAM, HADRIANUS DENDA SURANA

IN MEMORIAM, HADRIANUS DENDA SURANA   Bapak dan aku waktu masih kecil Dua puluh tahun yang lalu, hari ini, 29 April 2004, aku tengah asyik latihan teater bersama kawan-kawan teater Biroe di SMA PL St. Yosef, Surakarta, tatkala aku diberitahu bahwa aku sudah dijemput untuk pulang.   Dijemput? Pulang? Aku masih latihan teater!   Ternyata Om Agung yang menjemput. Tumben. Langsung saja aku pamit pada kawan-kawan untuk mengikuti jemputan itu. Pulang. Di sekolah juga ada Om Kokok. Lho, kok yang menjemput sampai dua orang omku segala? Ada hal gawat apa ini?   Dalam perjalanan pulang, Om Agung memboncengkanku naik motor Suzuki tua, yang kami namai Plethuk. Kami terdiam. Tidak bicara. Aku juga tidak curiga.   Beberapa hari yang lalu aku menjenguk bapak di rumah sakit. Bapak akan operasi. Aku diminta membawa pulang buah anggur yang banyak.   "Gawanen mulih." "Lha Bapak?" "Aku wis cukup."   Kubawa pulang buah anggur itu dan kusimpan di

BUKU PANDUAN PERAYAAN EKARISTI SALING MENERIMAKAN SAKRAMEN PERKAWINAN IKA & ADI

BUKU PANDUAN PERAYAAN EKARISTI SALING MENERIMAKAN SAKRAMEN PERKAWINAN IKA & ADI

Buku ini saya unggah ke sarang-kalong.com untuk memperingati 8 tahun perkawinan kami, 01 Februari 2024. Semoga buku ini menjadi pengingat akan janji perkawinan kami, bahwa kami akan selalu saling mencintai dan saling setia dalam suka-duka, dalam untung-malang, dan kami selalu saling menyejahterakan dan saling membahagiakan, bahkan saling menguduskan! Ya, perkawinan adalah ekaristis: saling dipecah-pecahkan dan dibagikan... seperti alegori perkawinan Kristus dan Gereja-Nya. Semoga, buku ini juga berfaedah bagi pasangan-pasangan muda Katolik, yang hendak me-levelup-kan relasinya ke jenjang Sakramen Perkawinan, yang tengah mencari-cari referensi Buku Panduan Perayaan Ekaristi Saling Menerimakan Sakramen Perkawinan.


UNDUH BUKU PANDUAN PERAYAAN EKARISTI SALING MENERIMAKAN SAKRAMEN PERKAWINAN IKA & ADI DI SINI.


Bacaan yang kami gunakan dalam Perayaan ini adalah:
  1. Bacaan Pertama dari Kidung Agung - Kid 2:8-14.16a; 7:6.9b.10-11; 8:6-7 (Kuat Seperti Mautlah Cinta)
  2. Mazmur Tanggapan, Mzm 100:1-5; R: Why 19:9a (Refren: Berbahagialah mereka yang diundang ke perjamuan nikah Anak Domba)
  3. Bait Pengantar Injil, 1Yoh 4:8b.11
  4. Bacaan Injil dari Injil Yohanes - Yoh 2:1-11 (Perkawinan di Kana)





 

Comments